BeritaArrow iconEmasArrow iconArtikel

Luar Biasa! Prediksi Terbaru Harga Emas 2023 Terbang Menuju US$4.000

Abdul Malik02 Januari 2023
Tags:
Luar Biasa! Prediksi Terbaru Harga Emas 2023 Terbang Menuju US$4.000
Ilustrasi tumpukan koin emas yang menggambarkan prediksi harga emas 2023 yang diprediksi kian cemerlang. (Shutterstock)

Harga emas akan naik ketika terjadi ketidakpastian dan cenderung naik dari tahun ke tahun

Bareksa.com - Harga emas diprediksi semakin mencorong di 2023 seiring meningkatnya ketidakpastian global akibat ancaman resesi. Bahkan salah satu perusahaan manajemen aset asal Singapura memprediksi harga emas tahun ini bisa menembus US$3.000-US$4.000 per troy ounce.

Harga emas pada hari ini, Senin (2/1/2023), baik di pasar global maupun pasar domestik, kompak naik. Perlu diketahui, harga emas domestik antara lain dipengaruhi oleh harga emas global.

Harga Emas Hari ini Senin (2/1/2022) :

Emas​​

Harga

Emas pasar spot

US$1.823,69 per troy ounce

Emas Treasury

Rp943.378 per gram

Emas Pegadaian

Rp951.000 per gram

Emas Antam

Rp1.026.000 per gram

*Data emas spot per pukul 10.01 WIB, Sumber : logam mulia, Bareksa

Promo Terbaru di Bareksa

Mau Potensi Cuan dari Invetasi Emas, Klik di Sini

Dilansir CNBC Indonesia (2/1/2022), banyak analis memprediksi harga emas di pasar global pada tahun ini bisa terbang tinggi hingga ke US$3.000 per troy ounce, bahkan ada yang memprediksi bisa menuju US$4.000 per troy ounce. Jika benar terjadi harga emas naik menjadi US$3.000 per troy ounce, artinya harga emas akan melonjak 65% dari harga sekarang. Harganya akan terbang 119% jika nantinya emas menembus US$4.000 per troy ounce.

Bahkan, Chief investment officer Swiss Asia Capital, Juerg Kiener, memperkirakan harga emas akan naik tajam akibat pelonggaran kebijakan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve. Swiss Asia Capital merupakan perusahaan manajemen aset di Singapura. "Harga emas akan terbang hingga US$4.000 per troy ounce pada 2023. Artinya, harga emas melonjak 119% dari harga sekarang," kata Kiener.

Menurut beberapa ekonom, beberapa laporan pasar tenaga kerja minggu ini dapat mengatur suasana pasar, setidaknya untuk kuartal pertama tahun ini. Dalam konferensi pers (14/12/2022), Ketua Bank Sentral AS (Federal Reserve/The Fed) Jerome Powell, telah memperingatkan investor pasar tenaga kerja masih terlalu ketat bagi bank sentral untuk mengubah sikap kebijakan moneternya yang agresif.

Tak Mau Telat Invetasi Emas, Klik di Sini

Emas Jadi Aset Safe Haven

Analis DCFX Futures, Lukman Leong juga memprediksi logam mulia seperti emas bakal berkilau tahun ini. Saat ekonomi dalam resesi, investor cenderung beralih ke aset safe haven atau aset lindung nilai seperti emas Apalagi, jika China sebagai konsumen terbesar emas dunia perekonomiannya bisa segera pulih, maka hal tersebut akan mendorong permintaan dan harga emas.

Menurut Lukman kinerja ekonomi global dan ekspektasi suku bunga Federal Reserve atau Bank Sentral Amerika, masih akan membayangi. Tetapi, kondisi suramnya ekonomi juga menjadi peluang emas bisa kembali dilirik sebagai aset safe haven.

"Emas memiliki kesempatan bersinar ketika ketidakpastian dan kekuatiran resesi," kata Lukman dilansir Kontan.co.id (31/12/2022).

Pendapat senada dikatakan Jaza Yusron, Analis Treasury (PT Indonesia Logam Pratama). Menurutnya emas memiliki peluang kembali menjadi safe haven pada tahun ini.

"Karena harganya akan naik ketika terjadi ketidakpastian (contoh krisis ekonomi, inflasi, geopolitik) dan harga emas cenderung stabil dan naik dari tahun ke tahun," kata Jaza kepada Bareksa (1/1/2023).

Tak Mau Telat Invetasi Emas, Klik di Sini

Investasi Emas di Bareksa Emas

Salah satu cara mudah investasi emas adalah dengan memanfaatkan fitur Bareksa Emas yang tersedia di Bareksa. Kamu bisa berinvestasi emas dari manapun dan kapanpun. Dalam menyediakan fitur Bareksa Emas, Bareksa bekerja sama dengan Pegadaian, Treasury, dan Indogold. Bareksa Emas sebagai alternatif pilihan investor untuk memiliki emas fisik yang bisa dibeli secara digital atau emas online.

Mitra pengelolaan emas di Bareksa Emas, berlisensi sebagai pedagang emas digital dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka dan Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan. Tertarik untuk investasi emas di Bareksa? Biar dapat cuan banyak dari investasi emas, untuk Kamu investor emas pemula, sebaiknya memastikan bahwa instrumen investasi ini cocok dengan profil risiko dan untuk jangka panjang.

Investasi Emas Aman dan Mudah, Klik di Sini

(Martina Priyanti/AM)

***

Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store​
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

DISCLAIMER​

Fitur Bareksa Emas dikelola oleh PT Bareksa Inovasi Digital, berkerja sama dengan Mitra Emas berizin


Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.313,18

Up0,15%
Up3,81%
Up0,02%
Up5,82%
Up18,30%
-

Capital Fixed Income Fund

1.766,42

Up0,60%
Up3,41%
Up0,02%
Up7,32%
Up17,24%
Up43,22%

STAR Stable Income Fund

1.917,41

Up0,56%
Up2,94%
Up0,02%
Up6,33%
Up30,71%
Up60,33%

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.753

Down- 0,46%
Up3,74%
Up0,01%
Up4,38%
Up18,76%
Up47,23%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.035,73

Down- 0,22%
Up1,77%
Up0,01%
Up2,68%
Down- 2,15%
-

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua