BeritaArrow iconBerita Ekonomi TerkiniArrow iconArtikel

John Riady - MatahariMall.com: 5 Tahun, E-Commerce Ritel Tumbuh 10 Kali Lipat

Bareksa13 Maret 2015
Tags:
John Riady - MatahariMall.com: 5 Tahun, E-Commerce Ritel Tumbuh 10 Kali Lipat
John Riady, Direktur Lippo Group pada acara soft launch Press Conference MatahariMall.com (25/02/2015) (Company)

Akan disinergikan dengan binis ritel Lippo Group lainnya, MatahariMall.com menawarkan konsep online to offline (O2O).

Bareksa.com - Maret ini Lippo akan meluncurkan situs e-commerce MatahariMall.com. Diumumkan John Riady, Direktur Eksekutif Lippo Group, dalam sebuah konferensi pers pada akhir Februari lalu, langkah ini langsung menyedot perhatian investor di pasar modal. Pasalnya, Lippo merupakan raksasa bisnis ritel di Indonesia dan dalam beberapa tahun terakhir melakukan aksi korporasi mencengangkan pada struktur organisasi bisnis ritelnya. Selain itu, Lippo adalah pelopor e-commerce di Indonesia, meski kemudian kandas di era Internet bubble.

John, putra sulung taipan James Riady, 30, langsung menakhodai inisiatif ambisius ini, yang disebutkan bakal memakan dana $500 juta. Dalam wawancara khusus dengan Bareksa.com, John mengulas lebih dalam alasan imperium bisnisnya masuk ke area e-commerce. Petikannya:

Grup Lippo akan meluncurkan MatahariMall.com. Apa tujuan utamanya, dikaitkan dengan Grup Lippo yang saat ini sudah memiliki jaringan bisnis ritel terbesar di Indonesia?

Promo Terbaru di Bareksa

Lippo Group melihat perkembangan e-commerce di Indonesia yang semakin meningkat dan kebutuhan konsumen akan sebuah situs e-commerce yang lengkap, mudah, dan terpercaya. Lippo ingin menawarkan sebuah pengalaman belanja yang baru untuk para pelanggan dengan visi untuk membangun ekosistem yang kuat yang memampukan penjual dan pembeli untuk melakukan bisnis kapan saja dan di mana saja. Kami juga melihat bisnis offline dan online saling bersinergi, saling melengkapi.

E-commerce ritel di Indonesia diproyeksi akan tumbuh berkali-kali lipat dari nilai transaksi yang saat ini berkisar $3 miliar atau kurang dari 1 persen nilai transaksi di China yang sudah mencapai $200 miliar. Bagaimana proyeksi Anda sendiri?

Kami melihat bisnis ritel online Indonesia akan tumbuh 10 kali lipat dalam 5 tahun ke depan. Jadi, kami yakin MatahariMall.com akan terus berkembang sejalan dengan pertumbuhan tersebut.

Lippo tercatat menjadi pelopor e-commerce di Indonesia, tapi kemudian kandas karena Internet bubble. Kenapa sekarang kembali masuk ke bisnis e-commerce?

Hal itu terjadi karena pada saat itu masyarakat belum siap menerima bisnis online. Saat ini kami melihat saatnya sudah tepat dan potensi e-commerce serta tren market sangat mendukung bisnis ini. (Baca juga: Menakar Potensi MatahariMall.com Milik Grup Lippo)

Soal persaingan, Grup MAP juga membangun planetsport.net dan Alfa melalui alfaonline.com. Belum lagi ada Lazada, Zalora, OLX, Tokopedia, dll. Di tengah persaingan yang semakin ketat ini, apa yang membedakan dan membuat MatahariMall.com bisa unggul?

Kami percaya bahwa dengan bisnis ritel yang sudah kami miliki cukup lama, kami dapat memahami keinginan konsumen dan memberikan yang terbaik. Terlebih lagi, MatahariMall.com memiliki kategori terlengkap, dengan harga terbaik serta menawarkan konsep online to offline (O2O) pertama di Indonesia.

Bagaimana positioning MatahariMall.com dalam hal produk dan segmen konsumen?

Kami memiliki semua kategori dengan SKU terbanyak. Seiring peningkatan penetrasi Internet di Indonesia yang mencapai 30%, kami menargetkan mereka semua untuk MatahariMall.com.

Illustration

Dalam hal struktur perusahaan, apakah MatahariMall.com berada di bawah PT Matahari Department Store Tbk (LPPF)? Bagaimana sinergi dengan perusahaan ritel lain yang dikelola Grup Lippo yakni Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) yang mengoperasikan gerai Hypermart dan PT Multipolar Tbk (MLPL) yang merupakan perusahaan holding di sektor ritel?

MatahariMallcom adalah perusahaan yang didukung oleh Lippo Group. Perusahaan Lippo lainnya adalah perusahaan-perusahaan solid yang memiliki business model yang sudah terbukti sehingga penting untuk mereka tetap fokus dalam perkembangan dan eksekusi bisnisnya masing-masing. Namun, mereka akan banyak memberikan dukungan terhadap MatahariMall.com di mana jika MatahariMall.com berhasil mereka akan turut berpartisipasi dalam value creation.

MPPA sudah meluncurkan shop.hypermart.co.id, apakah nanti akan diintegrasikan dengan MatahariMall.com?

Saat ini kami fokus pada MatahariMall.com. Tentunya, dalam waktu ke depan MPPA akan bersinergi dengan MatahariMall.com.

Telah diungkapkan ke publik bahwa Grup Lippo mengalokasikan dana sekitar US$500 juta untuk periode 2-3 tahun untuk MatahariMall.com. Dana ini berasal dari mana?

Dari grup dan mitra-mitra kami.

Apakah ke depan MatahariMall.com akan melakukan Initial Public Offering (IPO)?

Tidak menutup kemungkinan untuk hal itu. Namun, kami akan melakukannya di waktu yang tepat. (np, kd)

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Capital Fixed Income Fund

1.773,44

Up0,54%
Up3,36%
Up0,03%
Up6,81%
Up17,26%
Up44,73%

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.323,46

Up0,67%
Up4,06%
Up0,03%
Up5,62%
Up18,63%
-

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.752,18

Down- 0,54%
Up2,72%
Up0,01%
Up3,85%
Up18,36%
Up46,76%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.044,67

Up0,52%
Up2,65%
Up0,02%
Up2,95%
Down- 1,71%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

Produk baru

1.037,08

Up0,52%
Up3,63%
Up0,03%
---

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua