BeritaArrow iconSahamArrow iconArtikel

Para Pejuang BBRI, Kabar Bagus Nih! Inflasi AS Melandai Kerek Saham Idola Melesat

Abdul Malik16 Mei 2024
Tags:
Para Pejuang BBRI, Kabar Bagus Nih! Inflasi AS Melandai Kerek Saham Idola Melesat
Gedung PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) atau Bank BRI yang ada di kawasan Sudirman, Jakarta. (Shutterstock/Ardiwebs)

Saham BBRI melesat dan terbanyak ditransaksikan pada Kamis pagi, seiring cerahnya prospek perseroan

Bareksa.com - Para pejuang saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) sumringah pagi ini. Sebab saham idola melesat pada pembukaan perdagangan Kamis (16/5). Lonjakan saham bank pelat merah berkapitalisasi terbesar itu mencapai 2,07% di level Rp4.920 pada pukul 09.47 WIB. Ini merupakan level tertinggi sejak awal Mei.

Menurut Tim Analis Bareksa, saham BBRI melesat dan terbanyak ditransaksikan pada Kamis pagi, seiring cerahnya prospek perseroan. Hal itu menyusul data inflasi Amerika Serikat (AS) April 2024 yang melandai, sehingga memperkuat ekspektasi pemangkasan suku bunga acuan Negara Paman Sam dari level saat ini 5,25-5,5%.

Illustration

Sumber : Bareksa

Promo Terbaru di Bareksa

Beli Saham di Sini

Biro Statistik Tenaga Kerja Departemen Tenaga Kerja pada Rabu (15/5/2024) waktu setempat merilis data indeks harga konsumen atau inflasi AS pada bulan April turun menjadi 3,4%. Indeks harga konsumen, yang merupakan ukuran dari harga barang dan jasa meningkat 0,3% dari bulan Maret atau secara bulanan. Penurunan tipis inflasi itu di bawah perkiraan pelaku pasar 0,4%.

Inflasi yang tidak termasuk pangan dan energi, atau inflasi inti tercatat 0,3% secara bulanan dan 3,6% secara tahunan (YOY), dan keduanya sesuai perkiraan analis. Angka inflasi inti 12 bulan merupakan yang terendah sejak April 2021, sedangkan kenaikan bulanan merupakan yang terkecil sejak Desember.

Landainya inflasi AS memperbesar peluang pemangkasan suku bunga acuan Bank Sentral AS The Federal Reserve. Menurut CME FedWatch Tool, sekitar 70% pelaku pasar yang disurvei kini memperkirakan setidaknya satu kali pemotongan suku bunga pada pertemuan The Fed di September. Probabilitas ini menguat signifikan dari pekan lalu.

Beli Saham di Sini

(Christian Halim/AM)

***

Ingin berinvestasi aman di saham dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli saham klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi Bareksa di App Store​
- Download aplikasi Bareksa di Google Playstore
- Belajar investasi, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

D​ISCLAIMER​​​​​​

Investasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Bareksa membuat informasi ini dari materi dan sumber-sumber terpercaya, serta tidak dipengaruhi pihak manapun. Informasi ini bukan merupakan ajakan, ataupun paksaan untuk melakukan transaksi dan Bareksa tidak memberikan jaminan atas transaksi yang dilakukan.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah Kelas A

1.383,98

Up0,27%
Up4,10%
Up7,65%
Up8,38%
Up19,56%
-

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.094,17

Up0,35%
Up4,25%
Up7,06%
Up7,42%
Up3,33%
-

STAR Stable Amanah Sukuk

autodebet

1.081,97

Up0,58%
Up3,99%
Up7,31%
Up7,77%
--

Capital Fixed Income Fund

autodebet

1.848,33

Up0,52%
Up3,87%
Up6,88%
Up7,37%
Up17,88%
Up40,95%

Insight Renewable Energy Fund

2.277,74

Up0,82%
Up3,98%
Up6,89%
Up7,33%
Up20,30%
Up35,72%

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua