Ingin Investasi Emas? Ini Tips dari Antam
Pilihlah sumber yang jelas dan terpercaya dan jangan mudah tergiur dengan iming-iming harga murah
Pilihlah sumber yang jelas dan terpercaya dan jangan mudah tergiur dengan iming-iming harga murah
Bareksa.com - Kunto Hendrapawoko, SVP Corporate Secretary PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam, menjelaskan harga emas keluaran Antam baik harga beli maupun harga jual, setiap harinya memang berbeda.
"Penentuan harga emas Antam mengacu kepada harga emas global," kata Kunto kepada Bareksa, Kamis (6/8/2020).
Soal harga emas di pasar dunia atau global seperti dilansir Kontan.co.id, pada Kamis (6/8/2020) pukul 09.00 WIB, harga emas di pasar spot ada di level US$2.041,58 per ons troi, naik 0,17 persen. Sementara harga emas berjangka Comex untuk pengiriman Desember 2020 naik 0,32 persen, ke level US$2.055,80 per ons troi.
Promo Terbaru di Bareksa
Adapun harga emas batangan keluaran Antam pada hari ini naik Rp6.000 per gram menjadi Rp1.054.000, dari harga kemarin yang tercatat Rp1.048.000 per gram.
Sementara itu jika dibandingkan harga pada 31 Juli 2020 atau tujuh hari lalu, harga emas Antam telah naik Rp38.000 per gram, dari harga sebelumnya Rp1.016.000 per gram.
Sumber: logammulia.com
Kunto menyampaikan investasi komoditas emas mendapatkan respons yang positif dari masyarakat dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini.
"Hal itu dapat terlihat dari adanya peningkatan yang cukup signifikan dari lini transaksi penjualan online Logam Mulia pada periode April-Juni ini dibandingkan sebelumnya," jelas Kunto.
Meski tidak merinci berapa peningkatan penjualan emas yang dibukukan Antam, Kunto melanjutkan, apa yang terjadi merupakan bentuk adaptasi pelanggan dan perusahaan pada situasi pandemi saat ini. Ia menyampaikan guna memenuhi permintaan masyarakat terhadap investasi emas Antam, maka diterapkan pembelian emas secara online dan menetapkan mekanisme order serta transaksi buyback melalui aplikasi whatsApp.
"Respons positif atas komoditas emas ini tidak dapat dipungkiri disebabkan oleh emas yang bersifat safe haven, sehingga menjadi salah satu instrumen investasi yang paling diminati masyarakat," kata Kunto.
Kunto mengatakan untuk memenuhi kebutuhan pasar tesebut, Antam melakukan inovasi produk melalui UBPP Logam Mulia. UBPP Logam Mulia sebagai adalah satu-satunya pabrik pemurnian emas di Indonesia yang memiliki akreditasi Good Delivery List Refiner di London Bullion Market Association (LBMA). Menurutnya, hal tersebut memberikan tingkat akuntabilitas produk emas yang tinggi di mata pelanggan.
Saran bagi Investor
Antam, kata Kunto, senantiasa mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam melakukan transaksi logam mulia, terutama logam mulia Antam. "Pilihlah sumber yang jelas dan terpercaya dan jangan mudah tergiur dengan iming-iming harga murah atau transaksi yang kurang jelas," ucapnya.
Ia menyarankan agar investor selalu bijak dan senantiasa mengedepankan prinsip-prinsip kehati-hatian. Terkait emas Antam, ia menyampaikan informasi lengkap dapat diperoleh melalui website logammulia dan sosial medianya. Sebagai informasi, Antam tidak pernah melakukan sistem pre order (PO) dan lelang untuk produk logam mulia yang dijual.
Bentuk Emas Antam
Kunto menjelaskan ada beberapa produk logam mulia Antam yang dapat dipilih investor, antara lain produk emas batangan standar dengan pecahan 0,5 gram hingga 1 kilogram, produk emas klasik, custom dan produk-produk khusus lainnya seperti emas seri batik Indonesia, koin dinar dan dirham, produk emas bezzel, dan gift series.
"Saat ini produk emas batangan logam mulia merupakan top brand di Indonesia," katanya. Selain itu, sejak tahun 2016, Antam melalui UBPP LM mengembangkan jasa depositori emas Logam Mulia "Brankas" guna meningkatkan kemudahan akses para pelanggan dalam menginvestasikan dana yang dimilikinya dalam bentuk emas fisik secara mudah dan aman.
Selain itu, Antam telah mengembangkan layanan Brankas Corporate yang ditujukan bagi korporasi yang ingin berinvestasi pada instrumen yang likuid yaitu emas. Kemudian Brankas Berzakat, ditujukan bagi pelanggan umat Muslim yang ingin berinvestasi sekaligus menunaikan zakat melalui simpanan emasnya, serta Brankas Individu.
(AM)
***
Ingin berinvestasi yang aman di reksadana dan diawasi OJK?
- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa Fund Academy. GRATIS
DISCLAIMER
Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksadana.
Pilihan Investasi di Bareksa
Klik produk untuk lihat lebih detail.
Produk Eksklusif | Harga/Unit | 1 Bulan | 6 Bulan | YTD | 1 Tahun | 3 Tahun | 5 Tahun |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Trimegah Dana Tetap Syariah | 1.378,82 | 0,99% | 5,13% | 7,24% | 8,85% | 19,39% | - |
Trimegah Dana Obligasi Nusantara | 1.089,04 | 0,38% | 5,34% | 6,56% | 7,01% | 2,41% | - |
Capital Fixed Income Fund | 1.837,47 | 0,53% | 3,91% | 6,25% | 7,42% | 17,13% | 39,96% |
STAR Stable Amanah Sukuk | 1.074,94 | 0,65% | 3,95% | 6,62% | - | - | - |
Insight Renewable Energy Fund | 2.256,85 | 0,72% | 3,65% | 5,91% | 6,94% | 19,70% | 35,50% |
Produk Belum Tersedia
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.
Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.