BeritaArrow iconReksa DanaArrow iconArtikel

Jangan Sampai Lebaran Ambyar Akibat THR Ludes Tertipu Investasi Bodong, Tangkis dengan Cara Ini

Abdul Malik10 April 2023
Tags:
Jangan Sampai Lebaran Ambyar Akibat THR Ludes Tertipu Investasi Bodong, Tangkis dengan Cara Ini
Ilustrasi seorang investor yang bangkrut, uang THRnya habis karena tertipu investasi bodong. (Shutterstock)

Kamu bisa berinvestasi dengan tenang karena aman dan berpotensi cuan di beragam instrumen investasi pasar modal sekaligus melalui super app Bareksa

Bareksa.com - Tak ingin uang tunjangan hari raya (THR) yang baru Kamu terima ludes akibat tertipu investasi bodong? Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengimbau masyarakat untuk mewaspadai jeratan investasi bodong jelang pencairan THR Lebaran 2023. Karena itu, masyarakat perlu hati-hati setiap menerima tawaran investasi.

"Kita harus berhati-hati mengingat momen pembagian THR kerap dimanfaatkan perusahaan investasi bodong untuk menjerat masyarakat," ujar Kasub Edukasi dan Perlindungan Konsumen OJK Regional 6 Sulawesi Maluku dan Papua (Sulampapua), Normasita dilansir Republika (8/4/2023).

Normasita menjelaskan ada sejumlah ciri-ciri perusahaan investasi bodong yang bisa dikenali. Antara lain menawarkan keuntungan yang tinggi sekitar 30-50%, keuntungan diperoleh dalam durasi singkat, adanya skema bonus perekrutan anggota, juga adanya skema ponzi.

Promo Terbaru di Bareksa

"Ada pula iming-iming klaim tidak ada risiko, padahal kita tahu semua investasi selalu ada risikonya, misalnya properti punya risiko kebakaran misalnya. Jadi kalau semua ciri-ciri tadi sudah ada dalam penawaran sebuah perusahaan investasi, maka itu alarm lampu merah kalau perusahaan itu bodong," kata Normasita.

Senada, Satgas Waspada Investasi juga mengingatkan kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap penawaran investasi ilegal dan pinjol ilegal terlebih menjelang Idul Fitri 1444 H di saat sebagian masyarakat akan mendapatkan penghasilan lebih.

Masyarakat diharapkan memastikan terlebih dahulu legalitas atau izin dari perusahaan yang menawarkan investasi dan mendasarkan pada pertimbangan yang logis terkait tingkat keuntungan yang dijanjikan.

Satgas Waspada Investasi juga mengingatkan kembali agar masyarakat tidak terjebak pada penawaran pinjaman online dengan syarat yang sangat mudah, proses cepat, namun tidak berizin (ilegal), karena hal tersebut justru akan menyulitkan di kemudian hari.

Dia mengingatkan untuk senantiasa berkoordinasi dengan OJK dan mengakses informasi yang terpercaya seperti call center OJK, hingga pesan WhatsApp ke OJK, bila ada penawaran investasi untuk segera mengecek ke OJK.

Masyarakat dapat melakukan pengecekan legalitas suatu entitas dengan mengunjungi website dari otoritas yang mengawasinya atau dengan melihat daftar entitas yang telah dihentikan oleh Satgas Waspada Investasi melalui link sebagai berikut https://www.ojk.go.id/waspada-investasi/id/alert-portal/Pages/default.aspx.

Informasi legalitas juga bisa didapat melalui Kontak OJK 157 atau WA 081157157157. Masyarakat jika menemukan tawaran investasi atau pinjol yang mencurigakan atau diduga ilegal dapat melaporkannya melalui email [email protected], atau email: [email protected].

Investasi di Reksadana Sekarang, Klik di Sini

Instrumen Investasi Pasar Modal yang Aman dan Diawasi Otoritas

Bagi Kamu yang ingin mengalokasikan sebagian dan atau justru seluruh uang THR Lebaran untuk investasi, super app Bareksa menyediakan beragam instrumen investasi yang aman, diawasi oleh otoritas berwenang dan berpotensi cuan. Berikut pilihan investasi di super app Bareksa :

1. Reksadana

Reksadana adalah wadah untuk menghimpun dana dari masyarakat (investor) untuk diinvestasikan dalam portofolio efek (gabungan beberapa efek) oleh manajer investasi. Manajer investasi yang akan mengatur porsi penempatan dana investor di pasar uang, saham atau surat utang, dan mereka pula yang akan menentukan komposisi saham apa yang dibeli.

Reksadana dikelola oleh manajer investasi yang berpengalaman dan mengelola dana secara profesional. Tersedia ratusan produk reksadana di Bareksa, dengan beragam jenis reksadana antara lain reksadana pasar uang, reksadana pendapatan tetap, reksadana saham, reksadana campuran, dan reksadana indeks.

Berinvestasi di reksadana juga fleksibel karena investor bisa mencairkan dananya kapan saja. Tidak harus menunggu hingga jangka waktu tertentu untuk dapat mencairkan dana tersebut. Investasi di reksadana secara online praktis, karena semua dilakukan secara online, bisa kapan saja dan di mana saja.

Kelebihan lainnya adalah nilai minimum investasi di reksadana sangat terjangkau, bisa mulai Rp10.000. Paling penting, reksadana diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), lembaga independen negara yang mengawasi seluruh kegiatan di sektor jasa keuangan.

Investasi di Reksadana Sekarang, Klik di Sini

2. Surat Berharga Negara (SBN) Ritel

SBN Ritel merupakan produk investasi yang diterbitkan dan dijamin oleh pemerintah melalui Kementerian Keuangan kepada individu atau investor ritel. Keuntungan investasi di SBN Ritel antara lain 100% aman karena dijamin negara dan Undang-Undang, meraih cuan sekaligus berkontribusi menyediakan pembiayaan pembangunan negara, dan mudah karena semua dilakukan secara online.

Jadwal Penerbitan seri SBN Ritel 2023 (Tentatif)

Illustration

Sumber : Kemenkeu, diolah Bareksa

Siap-siap Investasi di ST010, Klik di Sini

Tercatat ada beberapa beberapa jenis SBN Ritel, yakni Obligasi Negara Ritel (ORI) dan Sukuk Negara Ritel (SR) yang memiliki fitur bisa diperdagangkan (tradable). Kemudian Savings Bond Ritel (SBR) dan Sukuk Tabungan (ST) dengan fitur tidak diperdagangkan (non tradable) namun memiliki fasilitas pencairan awal sebagian sebelum jatuh tempo (early redemption).

Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan berjenis syariah, sedangkan SBR dan ORI merupakan SBN Ritel jenis konvensional. Umumnya SBN Ritel ditawarkan dengan imbal hasil jauh lebih menarik dari deposito dan depostio syariah. SBN Ritel bisa dipilih sebagai salah satu instrumen investasi untuk mengalahkan inflasi.

Selain itu, karena imbal hasilnya ditransfer langsung oleh negara ke rekening investor, maka ibaratnya investor meraih passive income (pendapatan pasif) per bulan. Dengan begitu, Kamu cukup duduk manis di rumah melakukan aktivitas kesukaan, namun transferan imbal hasil dari investasi di SBN Ritel masuk ke rekening setiap bulannya.

Sebagai salah satu mitra distribusi resmi SBN Ritel, platform e-investasi terintegrasi pertama di Indonesia Bareksa telah beberapa kali mendapatkan penghargaan dari Kementerian Keuangan RI sebagai Mitra Distribusi terbai. Penghargaan sebagai Midis Terbaik Surat Berharga Negara (SBN) baik SUN maupun Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) diraih Bareksa dalam empat tahun secara beruntun.

Bareksa adalah satu-satunya fintech yang meraih penghargaan Midis SUN Terbaik Tahun 2021, bersanding dengan bank-bank besar. Penghargaan terbaru ini melengkapi daftar penghargaan yang diterima Bareksa sebagai Mitra Distribusi baik untuk SUN maupun SBSN dari Kementerian Keuangan :

  • Midis SUN Terbaik 2019

  • Midis SUN Terbaik 2020

  • Midis SUN Terbaik 2021

  • Midis SBSN Terbaik Kategori Fintech 2018

  • Midis SBSN Terbaik Kategori Fintech 2019

  • Midis SBSN Terbaik Kategori Fintech 2020

  • Midis SBSN Terbaik Kategori Fintech 2021

Penghargaan langsung diserahkan Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati kepada Co-founder/CEO Bareksa, Karaniya Dharmasaputra, dalam acara Stakeholders Gathering Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kemenkeu 2022 di Kementerian Keuangan, Jakarta, pada 21 Desember 2022.

Karena itu tak ingin ketinggalan investasi di SBN Ritel di 2023? Segera daftar akun SBN di Bareksa sekarang, agar saat masa penawaran dibuka, kamu tak kehabisan kuota pemesanan.

Daftar Akun SBN Ritel Sekarang, Klik di Sini

3. Emas Batangan

Investasi emas batangan atau logam mulia, juga tersedia di super app investasi Bareksa. Dalam menyediakan fitur Bareksa Emas, Bareksa bekerja sama dengan Pegadaian, Treasury, dan Indogold. Bareksa Emas sebagai alternatif pilihan investor untuk memiliki emas fisik yang bisa dibeli secara digital atau emas online.

Mitra pengelolaan emas di Bareksa Emas yaitu Treasury berlisensi sebagai pedagang emas digital dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka dan Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan. Sementara Pegadaian juga memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Investasi emas secara online bukan berarti tidak ada wujudnya. Sekarang, setelah membeli emas digital Treasury di Bareksa Emas, Smart Investor juga bisa memiliki wujud fisiknya yang diantar langsung ke rumah dengan fitur Tarik Fisik.

Emas batangan yang tersedia di Bareksa Emas adalah emas murni dengan kadar 99,99%. Smart Investor dapat memilih emas Antam ataupun emas UBS untuk Tarik Fisik di Bareksa Emas.

Jadi, instrumen investasi apa yang Kamu pilih untuk menyimpan uang THR Lebaran 2023? Pastikan instrumen investasi yang dipilih sesuai profil risiko dan tujuan investasi Kamu ya.

Investasi Emas Sekarang, Klik di Sini


(Martina Priyanti/AM)

***

Ingin berinvestasi aman di emas dan reksadana secara online yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Beli emas, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store​
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

DISCLAIMER

Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja di masa mendatang. Investasi reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.

Fitur Bareksa Emas dikelola oleh PT Bareksa Inovasi Digital, berkerja sama dengan Mitra Emas berizin.

PT Bareksa Portal Investasi atau Bareksa.com adalah platform e-investasi terintegrasi pertama di Indonesia, yang ditunjuk menjadi mitra distribusi (midis) resmi Kementerian Keuangan untuk penjualan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel atau SBN Ritel secara online. Selain proses registrasi dan transaksi sangat cepat dan mudah, Anda juga dapat memantau investasi Anda dari mana saja dan kapan saja.

Bareksa telah mendapatkan penghargaan sebagai midis SBN terbaik selama empat tahun beruntun dari Kementerian Keuangan RI. Penghargaan terbaru yang diterima adalah penghargaan sebagai Midis SUN dengan Kinerja Terbaik 2021 dan Midis SBSN dengan Kinerja Terbaik Kategori Fintech 2021.

Belum memiliki akun Bareksa tetapi ingin berinvestasi di SBN Ritel? Segera daftar melalui aplikasi Bareksa sekarang, gratis hanya dengan menyiapkan KTP dan NPWP (opsional). Bagi yang sudah punya akun Bareksa untuk reksadana, lengkapi data berupa rekening bank untuk mulai membeli SBN Ritel di Bareksa. Bagi yang sudah pernah membeli SBR, ORI atau Sukuk di Bareksa sebelumnya, registrasi ulang akun di Bareksa untuk memesan SBN Ritel seri berikutnya.


Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Empty Illustration

Produk Belum Tersedia

Ayo daftar Bareksa SBN sekarang untuk bertransaksi ketika periode pembelian dibuka.

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua