BeritaArrow iconReksa DanaArrow iconArtikel

Pasar Membaik, Ini 10 Reksadana Syariah Cuan Tertinggi Pekan Keempat Ramadan

Abdul Malik11 Mei 2021
Tags:
Pasar Membaik, Ini 10 Reksadana Syariah Cuan Tertinggi Pekan Keempat Ramadan
Ilustrasi Muslimah yang berinvestasi di reksadana syariah dan SBN syariah. (Shutterstock)

IHSG pada pekan keempat Ramadan atau periode 4-10 Mei 2021 ditutup menguat 0,39 persen di level 5.976

Bareksa.com - Jelang perayan Hari Raya Idul Fitri, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan keempat Ramadan atau periode 4-10 Mei 2021 ditutup menguat 0,39 persen di level 5.976.

Seiring penguatan IHSG, kinerja semua indeks reksadana syariah di Bareksa sepanjang pekan lalu juga positif. Kenaikan tertinggi dibukukan indeks reksadana saham syariah yang meningkat 1,39 persen.

Kemudian disusul indeks reksadana campuran syariah dengan kenaikan 0,85 persen, indeks reksadana pendapatan tetap syariah 0,22 persen dan indeks reksadana pasar uang syariah naik 0,05 persen sepanjang pekan keempat Ramadan tahun ini.

Promo Terbaru di Bareksa

Illustration

Sumber : Bareksa

Kinerja ini lebih baik dari pekan sebelumnya, atau pekan ketiga Ramadan. Saat itu pada periode 27 April - 3 Mei 2021, IHSG bergejolak dan ditutup melemah 0,12 persen sepekan terakhir di level 5.953.

Meski begitu, ternyata mayoritas atau 3 dari 4 indeks reksadana syariah di Bareksa masih membukukan kenaikan. Indeks reksadana saham syariah tercatat menguat 0,59 persen, indeks reksadana campuran syariah 0,12 persen dan indeks reksadana pasar uang syariah 0,04 persen.

Adapun indeks reksadana pendapatan tetap syariah tercatat jadi satu-satunya yang mencatatkan kinerja negatif yakni minus 0,09 persen.

10 Reksadana Syariah Cuan Tertinggi Pekan Keempat Ramadan

Seiring bergairahnya kondisi pasar, apa saja produk reksadana syariah yang berhasil meraih cuan tertinggi sepanjang pekan keempat Ramadan?

Berdasarkan daftar reksadana yang tersedia di Bareksa, top 10 reksadana syariah imbalan tertinggi sepekan terakhir (per 10 Mei 2021), mayoritas atau 7 di antaranya diisi oleh reksadana saham syariah. Kemudian 3 lainnya diisi reksadana campuran syariah.

Imbalan tertinggi sepanjang pekan lalu, dibukukan reksadana saham Pratama Syariah dan TRIM Syariah Saham dengan imbal hasil masing-masing 2,67 persen. Kemudian disusul reksadana campuranTRIM Syariah Berimbang dengan imbal hasil 2,27 persen.

Selanjutnya reksadana saham Simas Syariah Unggulan dengan imbal hasil 2,01 persen, Manulife Syariah Sektoral Amanah Kelas A 1,44 persen, Simas Syariah Berkembang 1,36 persen, Cipta Syariah Balance 1,19 persen, Cipta Syariah Equity 1,18 persen, serta Batavia Dana Saham Syariah 1,14 persen.

Illustration

Sumber : Bareksa

Reksadana adalah wadah untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal (investor). Dana yang telah terkumpul tersebut nantinya akan diinvestasikan oleh manajer investasi ke dalam beberapa instrumen investasi seperti saham, obligasi, atau deposito.​

Reksadana juga diartikan sebagai salah satu alternatif investasi bagi masyarakat pemodal, khususnya pemodal kecil dan pemodal yang tidak memiliki banyak waktu dan keahlian untuk menghitung risiko atas investasi mereka.

Demi kenyamanan investasi, selalu sesuaikan instrumen investasi dengan tujuan investasi dan profil risiko kamu ya!

***

Ingin berinvestasi aman di reksadana yang diawasi OJK?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Download aplikasi reksadana Bareksa di App Store
- Download aplikasi reksadana Bareksa di Google Playstore
- Belajar reksadana, klik untuk gabung Komunitas Bareksa di Facebook. GRATIS

DISCLAIMER​
Semua data kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini adalah kinerja masa lalu dan tidak menjamin kinerja di masa mendatang. Investor wajib membaca dan memahami prospektus dan fund fact sheet dalam berinvestasi reksadana.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.311,31

Down- 0,02%
Up3,54%
Up0,02%
Up5,67%
Up18,13%
-

Capital Fixed Income Fund

1.766,74

Up0,56%
Up3,41%
Up0,02%
Up7,34%
Up17,26%
Up43,41%

STAR Stable Income Fund

1.917,73

Up0,52%
Up2,95%
Up0,02%
Up6,35%
Up30,73%
Up60,39%

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.750,18

Down- 0,68%
Up3,54%
Up0,01%
Up4,21%
Up18,57%
Up46,98%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.034,18

Down- 0,40%
Up1,62%
Up0,01%
Up2,52%
Down- 2,29%
-

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua