BeritaArrow iconKategoriArrow iconArtikel

Trimegah Asset Management Rilis Reksadana Pendapatan Tetap Syariah

06 Desember 2019
Tags:
Trimegah Asset Management Rilis Reksadana Pendapatan Tetap Syariah
President Director Trimegah Asset Management, Antony Dirga (memegang mic) ketika memberikan keterangan pers didampingi Darma Yudha, Head of Fixed IncomeTrimegah Asset Management, Kamis (5/12). (Martina/Bareksa)

Reksadana Trimegah Dana Tetap Syariah dapat dimiliki dengan minimum investasi Rp100.000

Bareksa.com - PT Trimegah Asset Management (Trimegah AM) meluncurkan Reksadana Pendapatan Tetap terbaru dengan pengelolaan syariah yakni, Trimegah Dana Tetap Syariah. "Penerbitan reksadana pendapatan tetap ini selain untuk menangkap pasar, juga untuk menjawab permintaan nasabah yang menanyakan kepada kami," Antony Dirga, President Director Trimegah Asset Management pada peluncuran Trimegah Dana Tetap Syariah, Kamis (5/12).

Disampaikan, Trimegah AM yang telah berpengalaman dalam mengelola reksadana secara profesional, menargetkan dana kelolaan pada Trimegah Dana Tetap Syariah di akhir 2020, mencapai Rp200 miliar hingga Rp300 miliar. Reksadana dimaksud dapat dimiliki dengan minimum investasi sebesar Rp100.000 dengan bank kustodian PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.

Sebelumnya, Trimegah Asset Management telah menerbitkan sejumlah reksadana syariah dengan jenis berbeda, yakni TRIM Syariah Saham pada Reksadana Saham Syariah, TRIM Syariah Berimbang pada Reksadana Campuran Syariah, dan Trimegah Kas Syariah pada Reksa Dana Pasar Uang Syariah.

Promo Terbaru di Bareksa

Nah, pada 14 Oktober 2019, Trimegah Asset Management mengantogi izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan kemudian terhitung hari ini atau pada 5 Desember 2019, produk reksadana pendapatan tetap resmi meluncur dan sudah bisa dibeli investor.

Ia menyampaikan Trimegah Dana Tetap Syariah akan menempatkan portofolio sebanyak 80 persen hingga 100 persen pada efek pendapatan tetap syariah termasuk sukuk yang diperdagangkan baik di dalam maupun di luar negeri. "Sekitar 0 persen hingga 20 persen, dari total portofolio juga ditempatkan pada efek syariah bersifat ekuitas dan atau instrumen pasar uang syariah dalam negeri yang memiliki jatuh tempo tidak lebih dari 1 tahun dan atau deposito," kata Antony.

Keterangan tertulis Trimegah Asset Management menyebutkan, keputusan Trimegah AM menerbitkan reksadana syariah berbasis efek pendapatan tetap syariah ini memiliki alasan yang sangat kuat. Menurut Antony, industri keuangan syariah telah mengalami pertumbuhan yang pesat. Sebagai contoh, sejak 2013 sampai 2018 perbankan syariah menunjukkan pertumbuhan sekitar 15 persen per tahun, dibandingkan pertumbuhan perbankan secara keseluruhan sebesar sekitar 10 persen per tahun.

Lebih lanjut, di industri reksadana untuk periode yang sama, reksadana syariah telah mengalami pertumbuhan dana kelolaan sebesar sekitar 29 persen per tahun, dibandingkan pertumbuhan dana kelolaan reksadana secara keseluruhan sebesar sekitar 20 persen per tahun.

Trimegah AM meyakini, bahwa produk-produk reksadana syariah akan semakin diminati oleh para investor selain karena prinsip syariah yang melandasinya, juga karena return yang kompetitif.

(hm)

* * *

Ingin berinvestasi di reksadana?

- Daftar jadi nasabah, klik tautan ini
- Beli reksadana, klik tautan ini
- Pilih reksadana, klik tautan ini
- Belajar reksadana, klik untuk gabung di Komunitas Bareksa Fund Academy. GRATIS

DISCLAIMER

Semua data return dan kinerja investasi yang tertera di dalam artikel ini tidak dapat digunakan sebagai jaminan dasar perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data-data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksadana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksadana.

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.312,97

Up0,14%
Up3,53%
Up0,02%
Up5,80%
Up18,28%
-

Capital Fixed Income Fund

1.766,1

Up0,58%
Up3,41%
Up0,02%
Up7,30%
Up17,22%
Up43,04%

STAR Stable Income Fund

1.917,09

Up0,55%
Up2,93%
Up0,02%
Up6,32%
Up30,69%
Up60,37%

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.752,73

Down- 0,48%
Up3,74%
Up0,01%
Up4,37%
Up18,74%
Up47,23%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.035,26

Down- 0,27%
Up1,73%
Up0,01%
Up2,63%
Down- 2,19%
-
Tags:

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua