BeritaArrow iconKategoriArrow iconArtikel

Dilibatkan Jualan ORI016, Fintech Semakin Terintegrasi Ekosistem Keuangan Negara

09 Oktober 2019
Tags:
Dilibatkan Jualan ORI016, Fintech Semakin Terintegrasi Ekosistem Keuangan Negara
Peluncuran ORI016 di The Goods Diner, Jakarta, Rabu (2/10/2019)

ORI016 merupakan penawaran ORI pertama di mana pemerintah Indonesia mempercayai platform teknologi finansial online

Bareksa.com – Financial technology (fintech) berbasis agen penjual efek reksa dana (APERD) dan peer to peer (P2P) lending kembali melanjutkan kontribusinya dalam menawarkan instrumen investasi Surat Berharga Negara (SBN) kepada masyarakat. Kali ini melalui Obligasi Negara Ritel Indonesia (ORI) seri ORI016.

Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan telah menunjuk Bareksa, Tanamduit dan Invisee sebagai fintech APERD penjual ORI016, sementara Modalku dan Investree sebagai dua P2P lending yang berhak menawarkan ORI016 ke masyarakat.

ORI016 merupakan penawaran ORI pertama di mana pemerintah Indonesia mempercayai platform teknologi finansial (fintech) online untuk turut serta menjadi mitra distribusi.

Promo Terbaru di Bareksa

Menurut Co-Founder & CEO Modalku Reynold Wijaya, hal ini membuktikan bahwa sektor fintech semakin terintegrasi dengan ekosistem keuangan negara. Hasil penjualan ORI016 akan digunakan oleh pemerintah untuk membiayai program-program yang meningkatkan sumber daya manusia (SDM) Indonesia.

Reynold menuturkan, pihaknya sangat antusias dapat mendukung kegiatan Kementerian Keuangan, kali ini melalui penjualan obligasi negara ritel seri ORI016. Slogan perusahaan Modalku adalah “Bersama Memajukan Ekonomi Indonesia”.

“Kegiatan seperti penjualan ORI ini menjadi salah satu bukti komitmen kami sebagai pelaku teknologi finansial untuk menopang perkembangan ekonomi Indonesia. Ketertinggalan SDM berdampak besar bagi pembangunan negara. Tenaga kerja yang berkualitas akan menghasilkan inovasi-inovasi segar serta menjadi fondasi ekonomi yang kuat,” terang Reynold, Rabu, 9 Oktober 2019.

ORI016 merupakan salah satu instrumen pembiayaan negara yang ditawarkan kepada individu atau perseorangan Warga Negara Indonesia sebagai investasi yang aman, mudah, terjangkau, dan menguntungkan. Penjualan ORI016 dilakukan secara online dan dapat diakses oleh pengguna Modalku melalui akun pemberi pinjaman mereka.

Masa penawaran ORI016 berlangsung hingga tanggal 24 Oktober 2019 (09.00 WIB). Obligasi ini akan jatuh tempo pada tanggal 15 Oktober 2022 dan memiliki beberapa keuntungan, di antaranya:

? Aman karena pembayaran kupon dan nilai nominal yang dijamin oleh negara
? Kupon bersifat tetap sebesar 6,80 persen per tahun, dan akan dibayarkan tanggal 15 setiap bulan
? Bersifat terjangkau, dengan rentang pembelian Rp1.000.000 hingga Rp3 miliar
? Cashback hingga 10 persen (maksimal Rp100.000,-) untuk 100 orang pertama pembeli ORI016 di Modalku
? Dapat diperdagangkan di pasar sekunder tanpa ada warkat, sehingga berpotensi mendapatkan capital gain
? Dapat dipinjamkan dan dijaminkan kepada pihak lain

Ingin berinvestasi sekaligus bantu negara?

Belum memiliki akun Bareksa tetapi ingin berinvestasi di ORI016? Segera daftar di sbn.bareksa.com sekarang, gratis hanya dengan menyiapkan KTP dan NPWP. Baca panduannya di sini.

Bagi yang sudah pernah membeli SBR atau Sukuk di Bareksa sebelumnya, Anda bisa menggunakan akun di sbn.bareksa.com untuk memesan SBN seri berikutnya.

Bila sudah memiliki akun Bareksa untuk reksadana sebelumnya, segera lengkapi data Anda berupa NPWP dan rekening bank yang dimiliki.

Kalau belum punya NPWP, tapi mau beli SBN? Kita juga bisa meminjam NPWP punya orang tua atau suami.

PT Bareksa Portal Investasi atau bareksa.com adalah mitra distribusi resmi Kementerian Keuangan untuk penjualan Surat Berharga Negara (SBN) ritel secara online. Selain proses registrasi dan transaksi sangat cepat dan mudah, Anda juga dapat memantau investasi Anda dari mana saja dan kapan saja.

(AM)

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.311,52

Up0,64%
Up3,07%
Up0,02%
Up6,27%
Up19,97%
-

Capital Fixed Income Fund

1.757,52

Up0,53%
Up3,42%
Up0,02%
Up7,36%
Up18,23%
Up42,99%

STAR Stable Income Fund

1.908,5

Up0,50%
Up2,85%
Up0,01%
Up6,31%
Up31,62%
Up59,94%

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.762,62

Up0,49%
Up2,79%
Up0,01%
Up5,45%
Up20,04%
Up48,77%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.038,05

Up0,36%
Up2,00%
Up0,02%
Up2,08%
Down- 2,75%
-
Tags:

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua