BeritaArrow iconKategoriArrow iconArtikel

Jika Tax Amnesty Diterapkan, Sektor Apa Saja Mendapat Dampak Positif?

12 Februari 2016
Tags:
Jika Tax Amnesty Diterapkan, Sektor Apa Saja Mendapat Dampak Positif?
Kegiatan pembangunan Terminal 3 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng. (Lucky R./Antara Foto)

Pemerintah semakin menunjukan keseriusannya dalam penyelesaian proses penyusunan draft RUU Tax Amnesty

Bareksa.com- Pemerintah semakin menunjukan keseriusannya dalam penyelesaian proses penyusunan draft RUU Tax Amnesty. Bahkan untuk mempercepat pembahasan di DPR, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengeluarkan Ampres (Amanat Presiden).

Tax amnesty sendiri adalah pengampunan pajak, yaitu adanya penghapusan pajak bagi Wajib Pajak (WP) yang menyimpan dananya di luar negeri dan tidak memenuhi kewajibannya dalam membayar pajak dengan imbalan menyetor pajak dengan tarif lebih rendah.

Sehingga, dengan dilakukannya tax amnesty ini, diharapkan para pengusaha yang menyimpan dananya di luar negeri akan memindahkan dananya di Indonesia dan menjadi WP baru yang patuh sehingga dapat meningkatkan pendapatan pajak negara.

Promo Terbaru di Bareksa

Jika tax amnesty ini dapat direalisasikan, sektor mana sajakah yang terkena dampaknya?

Menurut Ekonom Samuel Securities, Rangga Cipta, sektor infrastruktur dan sektor industri penunjang adalah sektor yang paling terpengaruh jika tax amnesty ini dapat direalisasikan dan dapat berjalan sesuai harapan

“Infrastruktur dan industri penunjang yang akan terdampak cukup besar, karena jika kita lihat secara story pemerintah sedang mendorong infrastruktur. Maka, dengan adanya kebijakan tax amnesty ini dapat membantu pendapatan pajak pemerintah yang ditargetkan mencapai Rp1.200 triliun tahun ini,” kata Rangga ketika dihubungi Bareksa.com.

Grafik: Kinerja Sejumlah Emiten Infrastruktur Sejak Awal Tahun (Year to Date)

Illustration

Sumber: Bareksa.com

Emiten-emiten yang mendapat proyek strategis untuk mendorong infrastruktur pemerintah juga telah mengalami kenaikan yang cukup signifikan secara year to date (YTD). Apalagi, pemerintah telah menetapkan 30 proyek infrastruktur paling prioritas yang akan dipermudah penyelesaiannya. Proyek-proyek itu termasuk jalan tol, pembangkit listrik dan infrastruktur kereta api.

Sejak awal tahun, kinerja terbaik ditorehkan oleh PT Adhi Karya Tbk (ADHI) dengan kenaikan harga saham 24,77 persen. Selanjutnya PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) sebesar 19,39 persen dan saham operator jalan tol PT Jasa Marga Tbk (JSMR) telah naik sebesar 14,83. Perusahaan konstruksi yang memiliki proyek kereta cepat PT Waskita Karya Tbk (WSKT) mencetak kenaikan saham sebesar 14,67 persen dan diikuti kenaikan harga saham PT Semen Batu Raja Tbk (SMBR) sebesar 9,97 persen.

Rangga melanjutkan bahwa setelah infrastruktur mulai berjalan dan membaik, maka perekonomian membaik dan sektor keuangan akan mulai merasakan dampak positifnya dari kebijakan tersebut. "Sektor lainnya yang akan sejalan membaik adalah konsumsi dan perdagangan," katanya

Pilihan Investasi di Bareksa

Klik produk untuk lihat lebih detail.

Produk EksklusifHarga/Unit1 Bulan6 BulanYTD1 Tahun3 Tahun5 Tahun

Trimegah Dana Tetap Syariah

1.311,31

Down- 0,02%
Up3,54%
Up0,02%
Up5,67%
Up18,13%
-

Capital Fixed Income Fund

1.766,74

Up0,56%
Up3,41%
Up0,02%
Up7,34%
Up17,26%
Up43,41%

STAR Stable Income Fund

1.917,73

Up0,52%
Up2,95%
Up0,02%
Up6,35%
Up30,73%
Up60,39%

Syailendra Pendapatan Tetap Premium

1.750,18

Down- 0,68%
Up3,54%
Up0,01%
Up4,21%
Up18,57%
Up46,98%

Trimegah Dana Obligasi Nusantara

1.034,18

Down- 0,40%
Up1,62%
Up0,01%
Up2,52%
Down- 2,29%
-
Tags:

Video Pilihan

Lihat Semua

Artikel Lainnya

Lihat Semua